Selama 32 Bulan, Pemkab Bandung Terima 50 PSU dari Pengembang Perumahan
LIRIKNEWS – Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum (PSU) Kompleks Cibiru Asri, Desa Cibiru wetan, Kecamatan Cileunyi, diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Bandung.
Penyerah PSU Kompleks Cibiru Asri, diserahkan langsung oleh Ketua RW 17 Agus Aryanto, selaku adhoc ke Bupati Bandung, Dr. H. M. Dadang Supriatna, S.I.P., M.Si, di Kompleks Cibiru Asri, Rabu (31/1/2024).
Kegiatan penyerahan PSU dihadiri, Kepala Disperkimtan Kabupaten Bandung, H. Wahyudin, ST., ME, Anggota DPRD Kabupaten Bandung, Riki Ganesa dan Hilman Faroq, serta Forkopimcam Cileunyi.
Bupati Bandung mengatakan, setelah diserahkannya PSU Kompleks Cibiru Asri diserahkan ke Pemkab Bandung, komplek ini pun kini bisa tersentuh anggaran pembangunan baik dari APBDes atau pun APBD.
“Berharap dengan telah diserahkannya PSU Kompleks CA ini bisa meningkatkan perkembangan pembangunan dan kesejahteraan khusus warga Kompleks Cibiru Asri,” ungkap Kang DS panggilan akrab Bupati Bandung.
Kang DS menyatakan, selama menjabat Bupati Bandung selama 2 tahun 8 bulan, sebanyak 50 kompleks perumahan di wilayah Kabupaten Bandung diserahkan ke Pemerintah Daerah.
“Selain itu, selama menjabat Bupati Bandung ada 5 misi dan 13 program prioritas yang telah direalisasikan. Di antaranya insentif bagi guru ngaji dan pinjaman bergulir tanpa bunga yang telah disiapkan Rp 70 miliar,” jelasnya.
“Perlu diketahui juga APBD Kabupaten Bandung yang sebelumnya Rp 4,6 Triliun naik jadi Rp 7,4 triliun. Termasuk PAD naik pula dari Rp 960 miliar jadi Rp 1,3 Triliun. Berharap saja Kabupaten Bandung makin Bedas (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera),” sambungnya.
Usai menandatangi penyerahan PSU, Kang DS mengimbau kepada warga Kecamatan Cileunyi yang sudah memilki hak pilih jelang Pemilu serentak pada 14 Februari 2024 agar tidak ada yang golongan putih (Golput).
“Saya imbau pada warga Kecamatan Cileunyi, agar pada pemilu 14 Februari 2024 mendatang tidak golput. Datanglah ke TPS menyalurkan aspirasinya dan berharap Pemilu 2024 di Kabupaten Bandung aman, lancar dan tingkat partisipasi pemilih pun tinggi,” tandasnya. (Yul)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow