Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polsek Ciparay Gelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan

Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polsek Ciparay Gelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS -- Menyambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polsek Ciparay Polresta Bandung menggelar bakti sosial dan bakti kesehatan untuk warga yang tinggal di daerah terpencil dan jauh dari jangkauan.

Bakti sosial dan bakti kesehatan kali ini menyasar masyarakat di Kampung Genteng, Desa Bumiwangi, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (24/6/2024).

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, melalui Kapolsek Ciparay IPTU Ilmansyah mengungkapkan, bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian acara dalam menyambut hari jadi Bhayangkara ke-78 tahun 2024.

"Sehingga, untuk memeriahkannya kami menggelar bakti sosial dan kesehatan secara door to door dengan membagikan paket sembako dan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat di daerah terpencil dan tertinggal," ungkap Ilmansyah saat di konfirmasi.

"Kegiatan bakti sosial dan kesehatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri sebagai rasa simpati dan saling tolong-menolong kepada warga yang sedang membutuhkan," sambungnya.

Saat pendistribusian sembako, dikatakan Ilmansyah, para petugas harus menempuh perjalanan sekitar 10 kilometer dari perkotaan. Bahkan, para petugas juga sempat mengalami kesulitan dan terjatuh akibat jalur yang dilintasi terjal dan mendaki.

"Kami sengaja mendistribusikan sembako ke wilayah Kampung Genteng, pasalnya, wilayah ini hanya di huni oleh 22 kepala keluarga (KK), bahkan pemukiman ini jarang tersentuh bantuan sosial maupun pemeriksaan kesehatan," jelasnya.

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang saat ini sedang membutuhkan," tandasnya. (Yul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow