Menu
Close
  • Halaman

  • Redaksi

Liriknews.com

Berita Sesuai Fakta

Sahrul Gunawan-Gungun Gunawan Resmi Daftar ke KPU Kabupaten Bandung

Sahrul Gunawan-Gungun Gunawan Resmi Daftar ke KPU Kabupaten Bandung

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS - Pasangan Sahrul Gunawan dan Gungun Gunawan resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bandung, Kamis (29/8/2024), sebagai calon bupati-wakil bupati Bandung 2024.

Pasangan ini mengusung tagline MENAWAN di perhelatan Pilkada Kabupaten Bandung 2024.

“Menawan itu masing-masing hurufnya terkandung banyak filosofi, M-nya Maju dan ini kita ingin maju dalam segala bidang kedepannya iklim ekonomi di Kabupaten Bandung akan lebih baik lagi," harap Sahrul.

Kemudian E adalah Edukatif. Dia berharap agar kebutuhan mendasar terutama pendidikan di Kabupaten Bandung meningkat. Pihaknya akan gratiskan seragam sekolah siswa di Kabupaten Bandung.

N adalah Nyaman. Sahrul ingin membuat nyaman wilayah Kabupaten Bandung. Huruf-huruf selanjutnya dirangkum Sahrul sebagai Agamis, Wibawa, Adil, dan Nyata.

Pihaknya berjanji akan meningkatkan program yang berpihak kepada guru ngaji dengan insentif yang akan dinaikan dua kali lipat. 

“Kita sinergikan antara Kementrian Agama dengan Kabupaten Bandung dalam memperhatikan para guru ngaji ini,” tukasnya.

Tidak hanya itu, Sahrul pun berjanji bakal menghapuskan segala bentuk pungutan liar hingga ke desa-desa dalam bentuk apapun. 

“Kita kembalikan kewibawaan Kabupaten Bandung agar tidak ada pungli di segala aspek termasuk di desa-desa,” tegasnya.

Sahrul berharap dengan jargon Menawan ini bisa membawa Kabupaten Bandung yang lebih maju di masa mendatang. 

“Mudah-mudahan dengan Menawan ini bisa berarti menawan programnya, menawan daerahnya, menawan pemimpinnya,” katanya. 

Sedangkan bakal calon wakil bupati Bandung Gungun Gunawan menyatakan pihaknya bakal fokus terhadap pelayanan dasar yang ada di Kabupaten Bandung seperti pendidikan maupun kesehatan. Dia pun meyakini program-program yang dibuat bakal tepat sasaran dan menyentuh langsung masyarakat.

“Semua ini tidak bisa kami lakukan sendiri dan perlu kerja sama semua pihak agar Kabupaten Bandung bisa lebih baik dan lebih maju di masa mendatang,” tukasnya. 

Sementara itu, Ketua Pemenangan Koalisi Bandung Menawan Alus Pisan sekaligus Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung Sugianto menekankan, pendaftaran pasangan Sahrul-Gun Gun merupakan uji nyali bagi koalisinya. 

“Ini adalah uji nyali, kami ingin secara demokratis, jujur, dan adil dilaksanakan bersama masyarakat. Kami selalu inginkan itu,” cetusnya.

Pilkada 2024, dinilai dirinya, menjadi ujian bagi penyelenggara Pemilu, baik KPU maupun Bawaslu, untuk bisa mewujudkan Pemilu yang jujur, adil (jurdil), dan transparan. 

“Saya minta wasit ini bisa menjaga netralitas sebagai penyelenggara Pemilu. KPU dan Bawaslu jalankan Pemilu yang sportif,” imbaunya. 

Sugianto memastikan jika Sahrul Gunawan yang saat ini menjabat Wakil Bupati Bandung tidak akan menggunakan fasilitas negara untuk kampanye. 

“Sahrul sebagai wakil bupati tidak pernah menggunakan fasilitas negara, kantornya jarang dipakai. Kami pastikan tidak akan ada kelicikan, kami akan jaga tim ini,” pungkasnya. (**)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow