Riki Ganesa Ajak Mantan Aktivis NII Sukseskan Pemilu 2024

Riki Ganesa Ajak Mantan Aktivis NII Sukseskan Pemilu 2024

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS – Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Bandung, Riki Ganesha mengajak para mantan teroris yang sudah mendeklarasikan diri setia dengan NKRI untuk mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Apalagi pemerintah telah melakukan sejumlah pendekatan secara kekeluargaan terhadap para mantan teroris, salah satunya adalah yang tergabung dalam organisasi Negara Islam Indonesia (NII).

“Sudah mulai banyak deklarasi untuk bergabung dengan NKRI,” ujar Riki saat dihubungi, Selasa (10/10/2023).

Menurut politikus dari Partai Golkar tersebut, tatanan masyarakat Indonesia hidup di dalam bingkai yang disebut dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Semoga masyarakat yang sebelumnya berada di luar sistem NKRI, bisa ikut serta berpartisipasi dalam pesta demokrasi dan dalam rangka berkontribusi untuk membangun negara,” tutur Riki.

Riki menyambut baik langkah para mantan NII yang membentuk sebuah yayasan Prabu Foundation.

Dirinya berharap pemerintah bisa mengeluarkan kebijakan atau stimulan yang bisa membantu para mantan teroris agar bisa mengajak para teroris kembali setia dengan NKRI.

“Saat ini sudah ada anggarannya untuk kegiatan deklarasi dan membantu para mantan aktivis NII,” tutupnya. (Yul)
 

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow