Polresta Bandung dan Forkopinda Melaksanakan Safari Kunjungan Ke Parpol di Kabupaten Bandung

Polresta Bandung dan Forkopinda Melaksanakan Safari Kunjungan Ke Parpol di Kabupaten Bandung

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS – Menjelang Pemilu 2024,
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, melaksanakan safari ke kantor partai politik yang ada di wilayah Kabupaten Bandung.

Kantor partai politik yang di kunjungi yakni, DPD Golkar Kabupaten Bandung, DPC Gerindra Kabupaten Bandung, DPD PKS Kabupaten Bandung, DPC PDIP Kabupaten Bandung, DPC PPP Kabupaten Bandung, dan DPC Demokrat Kabupaten Bandung.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta Bandung didampingi, Bupati Bandung diwakili Asisten Pemerintahan, Dandim 0624/Kabupaten Bandung diwakili Danramil Ciparay, Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Kabupaten Bandung.

Kusworo mengatakan, bahwa kegiatan safari ini bertujuan untuk mengingatkan agar terciptanya suasana yang aman dan kondusif saat Pemilu 2024 ini.

“Kami juga telah menyampaikan
mana hal-hal yang tidak diperbolehkan, jangan sampai nanti melanggar hukum baik itu administrasi, maupun perdata atau pidana,” ungkap Kusworo usai Safari kunjungan Parpol, Kabupaten Bandung, Jumat (10/11/2023).

Dikatakan Kusworo, saat kunjungannya, dilaksanakan diskusi publik bersama para kader partai di beberapa partai politik.

“Saat kegiatan ada pertanyaan dari para kader partai. Dan pertanyaan tersebut langsung di jawab oleh Ketua KPU dan Bawaslu, serta forkopimda,” ujarnya.

Kusworo pun mengaku telah memberikan nomor telepon forkopimda kepada para kader partai, agar apabila ada suatu hal yang menimbulkan potensi konflik sehingga bisa segera dikomunikasikan.

“Tujuan memberikan nomor telepon, seandainya hal yang terjadi merupakan pidana umum, maka langsung hubungi nomor Polsek setempat, dan apabila pidana Pemilu maka komunikasikan dengan Bawaslu untuk ditindaklanjuti sebelum permasalahannya menjadi membesar,” paparnya.

Saat ditanyakan apabila ditemukan adanya Black campaign melalui media sosial, Kusworo juga menegaskan, bahwa hal tersebut ada pidana-nya tersendiri, dan pihaknya akan melakukan patroli siber.

“Untuk pencegahan kami telah memberitahukan bahwa mana hal hal yang boleh dan tidak boleh, manakala hal sudah terjadi maka akan disesuaikan dengan aturan yang ada,” tandasnya. (Yul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow