Politisi PSI Berharap Kehidupan Masyarakat Lebih Baik di Tahun Depan
LIRIKNEWS – Anggota DPRD Kota Bandung dari Partai Solidaritas Indonesia Erick Darmajaya berharap kehidupan masyarakat pada 2023 lebih baik dibanding sekarang.
Terlebih pandemi Covid-19 di Tanah Air sudah mulai melandai dan pemerintah berencana untuk mencabut kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), sehingga kegiatan ekonomi warga bisa kembali berjalan normal.
“Semoga 2023 menjadi tahun yang lebih baik dibanding 2022. Semoga aktivitas warga bisa berjalan dengan normal dan perekonomian kembali pulih usai diterpa pandemi Covid-19,” ujar Erick, dalam keterangan resminya, Kamis (29/12/2022).
Pada kesempatan itu, Erick juga mendorong aparat keamanan dapat menjaga kondusivitas dan memberi kenyamanan masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun. Dirinya meminta agar aparat penegak hukum bisa lebih meningkatkan lagi kesiagaan dan kewaspadaannya pasca aksi teror bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar beberapa waktu lalu.
“Libur Natal dan Tahun Baru paling rawan aksi terorisme dan radikalisme. Oleh karena itu, aparat wajib meningkatkan kewaspadaannya dan kuatkan sinergi,” ucap Sekretaris Komisi A DPRD Kota Bandung ini.
Terakhir, Erick berharap masyarakat, khususnya di Kota Bandung, bisa terus memerkuat kerukunan dan menjaga persatuan antar anak bangsa. Hal ini penting untuk membangun Indonesia yang lebih baik dari sekarang.
“Mari terus jaga persatuan dan kesatuan demi kemajuan negara kita di masa mendatang. Semoga tahun depan kehidupan kita lebih baik dari sekarang,” pungkasnya. (vil)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow