Personel Kodim 0624/Kabupaten Bandung Membantu Masyarakat Yang Terdampak Puting Beliung
KABUPATEN BANDUNG, LIRIKNEWS – Amuk angin puting beliung muncul di wilayah Desa Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung, pada Minggu (28/3/2021) sore. Sehingga menghancurkan rumah warga dan menutup akses jalan di wilayah tersebut.
Danramil 0624/Kabupaten Bandung, Letkon Donny Ismuali Bainuri mengungkapkan, adanya kejadian tersebut, anggota Kodim 0624/Kabupaten Bandung terjun langsung ke lokasi kejadian untuk membantu masyarakat yang terdampak, dengan membersihkan puing-puing, membuka akses jalan yang tertutup pohon dan tiang listrik yang tumbang.
“Kodim berupaya semaksimal mungkin untuk membantu masyarakat yang terdampak, dengan membersihkan puing, dan membuka akses jalan, serta perbaikan rumah warga yg rusak,” ungkap Donny saat memberikan keterangannya, Selasa (30/3/2021) malam.
Selain itu, kata Donny, Kodim juga mendirikan posko penanggulangan bencana, membantu dapur umum di aula Desa Mekarsaluyu dan memberikan bantuan logistik berupa beras 1000 kilogram dan Indomie 50 dus.
Perbantuan tersebut, kata Donny, dipimpin langsung oleh Danramil 2413/Cileunyi Kapten Mamat Raidin.
Dikatakan Donny, dirinya pun memberikan arahan kepada para personel yang terlibat agar segera membuka akses jalan. Hingga hari ini, ungkap Donny, akses tersebut 75 persen telah terbuka.
Selanjutnya prioritas membantu rumah warga yang rusak, sekolah dan fasum seperti mesjid dan Kantor Desa yang juga terdampak.
“Keseluruhan proses tersebut harus dilakukan secara terpadu dan terorganisir dengan baik agar cepat mencapai target, serta tetap memperhatikan faktor keamanan personel/kelompok,” tegasnya.
Donny pengimbau masyarakat agar tetap waspada karena cuaca, pasalnya hingga saat ini masih cukup rawan hujan dan kemungkinan longsor atau pusaran angin dapat terjadi lagi.
“Apabila terjadi bencana susulan, diharapkan masyarakat tidak panik dan segera berlindung di tempat yang lebih aman,” pungkasnya. (Ris/**)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow