Menu
Close
  • Halaman

  • Redaksi

Liriknews.com

Berita Sesuai Fakta

Pemerintah Harap PWI Kabupaten Bandung Hasilkan Program untuk Kemaslahatan Masyarakat

Pemerintah Harap PWI Kabupaten Bandung Hasilkan Program untuk Kemaslahatan Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bandung Yosep Nugraha berharap Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Bandung bisa merumuskan program-program kerja yang berdampak terhadap kemaslahatan masyarakat. 

“Saya harap PWI bukan hanya menyusun program yang bermanfaat untuk organisasinya, tapi juga berkontribusi terhadap kemaslahatan juga pembangunan Kabupaten Bandung,” ujarnya, disela Rapat Kerja PWI Kabupaten Bandung di Soreang, Selasa (20/8/2024).

Diskominfo, diutarakan dirinya, menjalin kemitraan dengan seluruh organisasi profesi jurnalis yang ada di Kabupaten Bandung. Pihaknya menilai media massa, baik cetak, elektronik maupun online, merupakan bagian penting dari pembangunan. 

“Organisasi profesi wartawan merupakan unsur pembangunan yang penting untuk bekerja sama dengan pemerintah maupun stakeholder terkait dalam mewujudkan Kabupaten Bandung yang semakin bangkit, edukatif, dinamis, agamis, dan sejahtera,” katanya. 

Dia pun mengajak seluruh anggota PWI membangun organisasi dengan dasar cinta yang tulus dan kesempatan yang adil. Yosep menekankan bila organisasi adalah kumpulan manusia yang memiliki akal, hati, dan jiwa. 

“Kita perlu membangun organisasi dengan ketulusan dan kesempatan. Bagaimana kemudian cinta tersebut dapat membawa organisasi menuju kesuksesan,” pungkasnya. (Yul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow