Operasi Lilin Lodaya 2022, Kapolda Jabar Tinjau Pos Pam Cikaledong, Nagreg

Operasi Lilin Lodaya 2022, Kapolda Jabar Tinjau Pos Pam Cikaledong, Nagreg

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS – Jelang libur Natal 2022 dan malam tahun baru 2023, Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana meninjau Pos Pam Cikaledong, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/12/2022).

Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan sejak 16-17 Desember 2022, pihaknya telah melaksanakan pengecekan kesiapan jalur pengamanan.

“Baik jalur antar lintas, jalur tempat wisata, begitu juga tempat-tempat ibadah, gereja yang akan digunakan,” kata Suntana di Pos Pam Cikaledong.

Suntana menjelaskan, dalam pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2022, pihaknya menerjunkan 26 personel gabungan.

“Personel gabungan ini akan melaksanakan pengamanan untuk memastikan semua kegiatan, rangkaian perayaan Natal 2022 dan tahun baru 2023 dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ungkapnya.

“Sasaran yang utama dan pertama adalah memastikan masyarakat, saudara-saudara kita yang kristiani melaksanakan ibadah Natal, misa Natal dalam keadaan aman, lancar, nyaman dan tenang,” sambungnya.

Yang kedua, Suntana juga memastikan jalur yang akan dipakai yang melewati Jawa Barat aman, lancar dan masyarakat bisa melaksanakan mobilitas.

“Yang ketiga kita memastikan tempat wisata, karena 1.3juta penduduk diluar Jawa Barat akan berwisata ke daerah Jawa Barat, Bogor dan sekitarnya, Bandung dan sekitarnya,” tuturnya.

Terkait memasuki musim penghujan, dirinya juga telah menyiapkan personel untuk melaksanakan tanggap darurat bencana apabila bila terjadi.

“Karena kita tahu, di akhir tahun baru biasanya terjadi hujan dan lain-lain,” ujarnya.

Tak hanya itu, kata Suntana, selama libur Natal 2022 dan malam tahun baru 2023 pihaknya juga memastikan bahwa situasi kamtibmas tetap terkendali.

“Untuk itu semua polisi kita gelar, semua instansi terkait juga,” ujar Suntana.

“Alhamdulilah kami mendapat bantuan dari teman-teman banser, ansor untuk menjaga tempat-tempat ibadah dan juga menjaga tempat-tempat wisata,” tutup Suntana. (Yul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow