Komunitas Tiktokers Kabupaten Bandung Dukung Gus Muhaimin di Pilpres 2024
LIRIKNEWS – Deklarasi dukungan kepada Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden RI terus bermunculan khususnya di kalangan milenial. Kali ini hadir Komunitas Tiktokers Kabupaten Bandung yang menyatakan dukungannya kepada Gus Muhaimin.
Ketua Komunitas Tiktokers Kabupaten Bandung, Salsa Aulia Priliana mengatakan, dorongan untuk mendukung Gus Muhaimin bermula dari hobi para content creators video tiktokers yang kemudian berhimpun menjadi sebuah komunitas.
“Awalnya dari hobi content creators tiktokers, kemudian kami berhimpun dalam komunitas dan muncul ide untuk bisa lebih mengoptimalkan hobi kita ke arah yang lebih positif,” ungkap Salsa didampingi puluhan anggota komunitas tiktokers di Kecamatan Solokanjeruk, Kabupaten Bandung, Minggu (9/7/2023).
Menurut Salsa, salah satu content yang akan lebih dioptimalkan adalah menjelang Pemilu 2024. Dikatakan Salsa, salah satu tokoh nasional yang meangpresiasi content para tiktokers yang notabene generasi bangsa milenial adalah Gus Muhaimin.
“Gus Muhaimin ini mengapresasi para content creators seperti kami para tiktokes milenial, sehingga kami pun turut bersimpati kepada beliau dan kami sepakat untuk mendukung beliau di Pemilu Presiden 2024, karena Gus Muhaimin juga mendukung kami dalam berkreativitas,” jelasnya.
Salah satu bentuk dukungan Gus Muhaimin ke komunitas tiktokers, lanjut Salsa, nantinya akan digelar Tiktok Competition tentang Gus Muhaimin Capres 2024.
Selain itu, kata Salsa, komunitas tiktokers ini pun siap memberikan edukasi politik kepada sesama generasinya. “Bahwa politik itu kita harus tahu, jangan sampai di pemilu kita golput, harus menentukan pilihan, kepada siapa suara kita nantinya diberikan,” terang Salsa.
Ia mengatakan Komunitas Tiktokers Kabupaten Bandung sendiri siap mendukung dan mensukseskan Gus Muhaimin untuk maju sebagai capres di Pemilu 2024.
“Kami sendiri akan lebih membuat conten-content tentang Gus Muhaimin ke depannya, dalam rangka mensukseskan Gus Muhaimin di Pilpres 2024,” pungkasnya. (**/Yul)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow