Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bandung Kecam Aksi Penggembokan Sekolah Alam Gaharu
LIRIKNEWS – Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bandung Maulana Fahmi mengecam aksi penggembokan Sekolah Alam Gaharu, di Jalan Endung Suria, Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang dilakukan sejumlah pihak.
Dia menilai, aksi tersebut merupakan tindakan semena-mena karena menganggu jalannya proses pendidikan di tempat tersebut.
“Meski ini terkait dengan masalah kepemilikan lahan, kami menyayangkan adanya aksi tersebut karena menganggu aktivitas belajar mengajar di sekolah itu. Apalagi pendidikan merupakan hak dan kebutuhan dasar masyarakat,” kata Fahmi, Sabtu (5/11/2022).
Karena terkait dengan pendidikan dan menentukan kualitas anak bangsa kedepannya, dia meminta kepada seluruh pihak yang berkepentingan dalam permasalahan tersebut untuk menyelesaikan sesuai prosedur yang berlaku.
“Bila memang ini berkaitan dengan hukum, selesaikan lah melalui prosedur yang telah diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tukas Fahmi.
Maka itu, dirinya meminta kepada Pemerintah Kabupaten Bandung dan kepolisian untuk turun tangan menangani permasalahan tersebut. Pemkab Bandung pun diminta untuk berkoordinasi dengan Kementerian Agama mengingat sekolah tersebut tergolong dalam Madrasah Ibtidaiyah.
“Karena MI kan dibawah Kemenag. Jadi kami berharap Kemenag dan Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung melakukan tindakan kedaruratan yang paling utama adalah memastikan kegiatan belajar mengajar tidak diganggu dan tidak terganggu. Untuk kepolisian, kami harapkan bisa menjaga keamanan dan kenyamanan di wilayah MI Gaharu tersebut,” jelas Fahmi.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini meminta pihak-pihak yang bersengketa untuk menyelesaikan permasalahan tersebut sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Saya berharap aksi seperti ini tak terjadi lagi hingga adanya keputusan yang berkekuatan hukum tetap,” tegasnya.
Menurut informasi, Siswa Sekolah Alam Gaharu ini sebanyak 172 orang, yakni 123 MI dan 49 orang anak siswa RA. (Yul)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow