Harmonisasi Salah Satu Faktor Raihan Prestasi WTP

Harmonisasi Salah Satu Faktor Raihan Prestasi WTP

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS.COM, KAB BANDUNG – Harmonisasi antar Perangkat Daerah menjadi salah satu faktor penting untuk mempertahankan raihan prestasi opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang selama ini berhasil dipertahankan Pemerintah Kabupaten Bandung dalam 5 tahun berturut-turut.

Hal tersebut dikatakan Sekda Cakra Amiyana mewakili Bupati Bandung Dadang Supriatna, memimpin pengarahan kepada Pimpinan Perangkat Daerah, Camat, dan para Direktur RSUD untuk persiapan Pemeriksaan Interim BPK RI Perwakilan Jawa Barat atas LKPD Tahun Anggaran 2021 pada Pemerintah Kabupaten Bandung, yang dilaksanakan di Gedung Oryza Sativa, Rabu (9/2/22).

Dikatakan Cakra, WTP merupakan hasil assesment BPK terhadap kewajaran informasi yang tercantum dalam Laporan Keuangan dan memberikan opini audit.

“Hal tersebut sebagai laporan pertanggungjawaban Pemerintah Daerah dalam mengelola dan menggunakan uang negara. Jika opini WTP ini bisa diraih, ini merupakan prestasi pengelolaan uang secara umum telah baik,” kata Cakra.

Dalam arahannya, Cakra Amiyana menginstruksikan para Perangkat Daerah untuk bersikap kooperatif dan Quick Response dalam memberikan data dan informasi terkait pengelolaan keuangan terhadap tim pemeriksa.

“Beberapa catatan penting dari sebelumnya, agar diperhatikan dan segera ditindak lanjuti oleh Perangkat Daerah di bawah koordinasi Inspektur dan Kepala BKAD,” tutup Cakra. (Jul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow