Hari Bhayangkara, Legislator PSI: Semoga Polri Makin Profesional

Hari Bhayangkara, Legislator PSI: Semoga Polri Makin Profesional

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS - Sekretaris Komisi A DPRD Kota Bandung Erick Darmadjaya mengucapkan selamat HUT ke-78 Bhayangkara untuk Kepolisian Negara Republik Indonesia. Dia berharap Polri semakin profesional dan terus bekerja memberi pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Saya mengucapkan selamat Hari Bhayangkara untuk seluruh anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, terkhusus Polda Jawa Barat dan Polrestabes Bandung,” ucapnya, dalam keterangan tertulis, Senin (1/7/2024).

Erick berharap kepolisian dapat terus profesional menjalankan fungsi, tugas pokok dan kewajibannya. Dalam hal ini, ditekankan dirinya, Polri harus mampu memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, memberi perlindungan, pengayoman, serta pelayanan kepada masyarakat.

“Tingkatkan kedisiplinan dan profesionalitas dalam melayani dan menjaga keamanan masyarakat,” ucapnya.

Ditengah banyaknya kritik yang disampaikan dari masyarakat, dia menilai kepolisian tetap dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan secara inovatif mengolah kritik tersebut menjadi masukan yang konstruktif. Erick pun menyampaikan harapan dan doa terbaik untuk institusi Polri.

“Karakteristik Polri di bawah Jenderal Listyo Sigit Prabowo itu tahan banting, gigih dan perseverance tinggi. Di HUT yang ke-78 tahun ini, saya mengucapkan rasa hormat dan penghargaan atas dedikasi seluruh insan Bhayangkara. Kami berharap agar Polri terus mengedepankan pendekatan humanis dan kedekatan emosional dengan masyarakat, sehingga hubungan yang harmonis antara Polri dan rakyat semakin kokoh,” tuturnya.

Dia pun mengapresiasi kinerja Polrestabes Bandung yang selama ini telah menjaga Kota Bandung sehingga tak banyak kejadian menonjol yang sangat meresahkan warga. Erick pun mendorong agar polisi tetap rutin melakukan patroli di kawasan ramai juga rawan aksi kejahatan jalanan. 

“Kota Bandung merupakan salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi masyarakat baik dari luar kota maupun mancanegara. Oleh karena itu keamanan dan kenyamanan warga harus menjadi yang utama,” tegas politisi Partai Solidaritas Indonesia. (Avilla)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow