Dorong Setiap Kebutuhan Warga, Sektor Pertanian Jadi Sorotan Osin Permana

Dorong Setiap Kebutuhan Warga, Sektor Pertanian Jadi Sorotan Osin Permana

Smallest Font
Largest Font

LIRIKNEWS – Wakil Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bandung, Osin Permana menyampaikan pengalamannya selama jadi anggota legislatif.

Dirinya mengaku, dengan menjadi anggota DPRD, maka memiliki kesempatan untuk berbuat banyak demi kepentingan dan kebutuhan masyarakat.

“Di antaranya di masyarakat di dapil saya banyak petani, kita dorong bantuan-bantuan Alsintan (Alat dan Mesin Pertanian), alat penyemprot air, kultivator kemudian bibit-bibitan itu kita terus dorong,” kata Osin, saat di wawancara, Lirik News, Selasa (13/2/2024).

Dia menilai, dorongan-dorongan perlu dilakukan karena memang masyarakat membutuhkan.

Disamping mendorong bantuan untuk warga lewat Perbup Tani BEDAS, pihaknya di Komisi D tahun kemarin, sudah berhasil mengupayakan kucuran dana senilai Rp25 miliar.

“Tahun sekarang kita dorong sekitar Rp18 miliar, itu adalah untuk masyarakat. Disamping itu, di akhir juga kita dorong pembahasan BPJS Ketenagakerjaan untuk kaum tani,” ujarnya yang juga Ketua Fraksi Demokrat.

Ibarat jangan hanya memberi ikan, tapi berikan juga alat serta ilmu memancing agar tak berkegantungan alias bisa berusaha mandiri.

Osin menerangkan, masyarakat selain perlu diberikan bantuan, juga harus difasilitasi untuk pengembangan kemampuan.

Dirinya mengupayakan dalam bentuk edukasi, bertujuan untuk penguatan hulu ke hilir, agar masyarakat petani tidak hanya menjual bahan baku tapi juga jual produksi.

“Dengan kita dorong kepada kebijakan teknologi pasca panen, kita berikan pelatihan-pelatihan sepeti tahun kemarin, bekerjasama dengan UIN Bandung menerbitkan sertifikat halal sekira 1.800 untuk UMKM,” terangnya.

“Kemudian pelatihan-pelatihan untuk mendorong pemuda-pemuda agar bisa mandiri ekonomi, mulai dari pelatihan menjahit, service hp, komputer sampai pelatihan barista dan pengolahan kopi,” pungkas Osin. (Yul)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow