Bupati Bandung Apresiasi Kinerja Polresta Bandung Selama Arus Mudik Lebaran
LIRIKNEWS – Lancarnya arus mudik lebaran tahun 2023 tepatnya di Jalur Selatan Kabupaten Bandung. Bupati Bandung Dadang Supriatna mengapresiasi kinerja jajaran Polresta Bandung.
Apresiasi ini diberikan karena seluruh petugas kepolisian dari Polresta Bandung yang bertugas selama mudik lebaran tahun 2023 ini terbilang sangat sigap.
“Saya sangat mengapresiasi yang setinggi-tingginya khususnya kepada Pak Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo,” kata Kang DS, sapaan akrab Bupati Bandung, Jumat (29/4/2023).
“Seperti halnya apabila terjadi kepadatan di jalur Selatan Nagreg tidak berlangsung terlalu lama. Pak Kapolresta Bandung ini selalu memiliki ide-ide dan inovasi apabila terjadi kepadatan kendaraan pemudik,” sambungnya.
Dikatakan Kang DS, pantauan selama arus mudik lebaran tahun 2023 justru bisa dibilang lancar khususnya kendaraan yang datang dari Gerbang Tol Cileunyi menuju Cikaledong, Nagreg.
“Saya Bupati Bandung mengucapkan selamat dan sukses untuk Pak Kapolresta Bandung yang sudah menjaga lalu lintas secara aman dan lancar,” tuturnya.
“Tidak ada kemacetan sama sekali karena ada 26 titik posko di Kabupaten Bandung, good untuk Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo dan kawan-kawan,” pungkasnya. (Yul)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow